TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 8:1--9:18

Konteks
Wejangan hikmat
8:1 Bukankah hikmat berseru-seru, u  dan kepandaian memperdengarkan suaranya? 8:2 Di atas tempat-tempat yang tinggi di tepi jalan, di persimpangan jalan-jalan, di sanalah ia berdiri, 8:3 di samping pintu-pintu gerbang, di depan kota, pada jalan masuk, ia berseru dengan nyaring: v  8:4 "Hai para pria, kepadamulah aku berseru, w  kepada anak-anak manusia kutujukan suaraku. 8:5 Hai orang yang tak berpengalaman, x  tuntutlah kecerdasan, y  hai orang bebal, mengertilah dalam hatimu. 8:6 Dengarlah, karena aku akan mengatakan perkara-perkara yang dalam dan akan membuka bibirku tentang perkara-perkara yang tepat. 8:7 Karena lidahku mengatakan kebenaran, z  dan kefasikan adalah kekejian bagi bibirku. 8:8 Segala perkataan mulutku adalah adil, tidak ada yang belat-belit atau serong. 8:9 Semuanya itu jelas bagi yang cerdas, lurus bagi yang berpengetahuan. 8:10 Terimalah didikanku, lebih dari pada perak, dan pengetahuan lebih dari pada emas a  pilihan. 8:11 Karena hikmat lebih berharga b  dari pada permata, apapun yang diinginkan orang, tidak dapat menyamainya. c  8:12 Aku, hikmat, tinggal bersama-sama dengan kecerdasan, dan aku mendapat pengetahuan dan kebijaksanaan. d  8:13 Takut akan TUHAN e  ialah membenci kejahatan 1 ; f  aku benci g  kepada kesombongan, kecongkakan, tingkah laku yang jahat, dan mulut penuh tipu muslihat. 8:14 Padaku ada nasihat dan pertimbangan, akulah pengertian, padakulah kekuatan. h  8:15 Karena aku para raja memerintah, dan para pembesar i  menetapkan keadilan. 8:16 Karena aku para pembesar berkuasa j  juga para bangsawan dan semua hakim di bumi. 8:17 Aku mengasihi orang yang mengasihi aku, k  dan orang yang tekun mencari aku akan mendapatkan daku. l  8:18 Kekayaan dan kehormatan m  ada padaku, juga harta yang tetap dan keadilan. n  8:19 Buahku lebih berharga dari pada emas, o  bahkan dari pada emas tua, hasilku lebih dari pada perak p  pilihan. 8:20 Aku berjalan pada jalan kebenaran, q  di tengah-tengah jalan keadilan, 8:21 supaya kuwariskan harta kepada yang mengasihi aku, dan kuisi penuh perbendaharaan r  mereka. 8:22 TUHAN telah menciptakan aku sebagai permulaan pekerjaan-Nya, sebagai perbuatan-Nya yang pertama-tama dahulu kala. 8:23 Sudah pada zaman purbakala aku dibentuk, pada mula pertama, sebelum bumi ada. 8:24 Sebelum air samudera raya ada, aku telah lahir, sebelum ada sumber-sumber yang sarat dengan air. s  8:25 Sebelum gunung-gunung tertanam t  dan lebih dahulu dari pada bukit-bukit aku telah lahir; u  8:26 sebelum Ia membuat bumi dengan padang-padangnya atau debu dataran v  yang pertama. 8:27 Ketika Ia mempersiapkan w  langit, aku di sana, ketika Ia menggaris kaki langit x  pada permukaan air samudera raya, 8:28 ketika Ia menetapkan awan-awan di atas, y  dan mata air z  samudera raya meluap dengan deras, 8:29 ketika Ia menentukan batas a  kepada laut, supaya air jangan melanggar titah-Nya, b  dan ketika Ia menetapkan dasar-dasar bumi, c  8:30 aku ada serta-Nya d  sebagai anak kesayangan, setiap hari aku menjadi kesenangan-Nya, dan senantiasa bermain-main di hadapan-Nya; 8:31 aku bermain-main di atas muka bumi-Nya dan anak-anak manusia e  menjadi kesenanganku. 8:32 Oleh sebab itu, hai anak-anak, dengarkanlah f  aku, karena berbahagialah g  mereka yang memelihara jalan-jalanku. h  8:33 Dengarkanlah didikan, maka kamu menjadi bijak; janganlah mengabaikannya. 8:34 Berbahagialah orang yang mendengarkan i  daku, yang setiap hari menunggu pada pintuku, yang menjaga tiang pintu gerbangku. 8:35 Karena siapa mendapatkan aku, j  mendapatkan hidup, k  dan TUHAN berkenan l  akan dia. 8:36 Tetapi siapa tidak mendapatkan aku, merugikan dirinya; m  semua orang yang membenci aku, mencintai maut. n "
Undangan hikmat dan undangan kebodohan
9:1 Hikmat telah mendirikan o  rumahnya, menegakkan ketujuh tiangnya, 9:2 memotong ternak sembelihannya, mencampur anggurnya, p  dan menyediakan hidangannya. q  9:3 Pelayan-pelayan perempuan telah disuruhnya berseru-seru r  di atas tempat-tempat yang tinggi di kota: s  9:4 "Siapa yang tak berpengalaman, t  singgahlah ke mari"; dan kepada yang tidak berakal budi u  katanya: 9:5 "Marilah, v  makanlah rotiku, dan minumlah anggur yang telah kucampur; w  9:6 buanglah kebodohan, maka kamu akan hidup, x  dan ikutilah jalan pengertian. y " 9:7 Siapa mendidik seorang pencemooh, mendatangkan cemooh kepada dirinya sendiri, dan siapa mengecam orang fasik, mendapat cela. z  9:8 Janganlah mengecam a  seorang pencemooh, supaya engkau jangan dibencinya, kecamlah orang bijak 2 , maka engkau akan dikasihinya, b  9:9 berilah orang bijak nasihat, maka ia akan menjadi lebih bijak, ajarilah orang benar, maka pengetahuannya c  akan bertambah. 9:10 Permulaan hikmat adalah takut akan TUHAN, d  dan mengenal Yang Mahakudus e  adalah pengertian. f  9:11 Karena oleh aku umurmu diperpanjang, dan tahun-tahun hidupmu ditambah. g  9:12 Jikalau engkau bijak, kebijakanmu itu bagimu sendiri, jikalau engkau mencemooh, engkau sendirilah orang yang akan menanggungnya. 9:13 Perempuan bebal cerewet, h  sangat tidak berpengalaman ia, dan tidak tahu malu. i  9:14 Ia duduk di depan pintu rumahnya di atas kursi di tempat-tempat yang tinggi di kota, j  9:15 dan orang-orang yang berlalu di jalan, yang lurus jalannya diundangnya k  dengan kata-kata: 9:16 "Siapa yang tak berpengalaman, singgahlah ke mari"; dan kepada orang yang tidak berakal budi l  katanya: 9:17 "Air curian manis, dan roti yang dimakan dengan sembunyi-sembunyi lezat m  rasanya." 9:18 Tetapi orang itu tidak tahu, bahwa di sana ada arwah-arwah dan bahwa orang-orang yang diundangnya ada di dalam dunia orang mati. n 

2 Korintus 3:1-18

Konteks
Pelayan-pelayan perjanjian yang baru
3:1 Adakah kami mulai lagi memujikan diri a  kami? Atau perlukah kami seperti orang-orang lain menunjukkan surat pujian b  kepada kamu atau dari kamu? 3:2 Kamu adalah surat pujian kami yang tertulis dalam hati kami dan yang dikenal dan yang dapat dibaca oleh semua orang. c  3:3 Karena telah ternyata, bahwa kamu adalah surat Kristus, yang ditulis oleh pelayanan kami, ditulis bukan dengan tinta, tetapi dengan Roh dari Allah yang hidup, d  bukan pada loh-loh batu, e  melainkan pada loh-loh daging, yaitu di dalam hati f  manusia 3 . 3:4 Demikianlah besarnya keyakinan g  kami kepada Allah oleh Kristus. 3:5 Dengan diri kami sendiri h  kami tidak sanggup untuk memperhitungkan sesuatu seolah-olah pekerjaan kami sendiri; tidak, kesanggupan kami adalah pekerjaan Allah. i  3:6 Ialah membuat kami juga sanggup menjadi pelayan-pelayan dari suatu perjanjian baru, j  yang tidak terdiri dari hukum yang tertulis, k  tetapi dari Roh, sebab hukum yang tertulis mematikan 4 , tetapi Roh menghidupkan. l  3:7 Pelayanan yang memimpin kepada kematian m  terukir dengan huruf pada loh-loh batu. Namun demikian kemuliaan Allah menyertainya waktu ia diberikan. Sebab sekalipun pudar juga, cahaya muka Musa begitu cemerlang, n  sehingga mata orang-orang Israel tidak tahan menatapnya. Jika pelayanan itu datang dengan kemuliaan yang demikian 3:8 betapa lebih besarnya lagi kemuliaan yang menyertai pelayanan Roh 5 ! 3:9 Sebab, jika pelayanan yang memimpin kepada penghukuman o  itu mulia, betapa lebih mulianya lagi pelayanan yang memimpin kepada pembenaran. p  3:10 Sebenarnya apa yang dahulu dianggap mulia, jika dibandingkan dengan kemuliaan yang mengatasi segala sesuatu ini, sama sekali tidak mempunyai arti. 3:11 Sebab, jika yang pudar itu disertai dengan kemuliaan, betapa lebihnya lagi yang tidak pudar itu disertai kemuliaan. 3:12 Karena kami mempunyai pengharapan q  yang demikian, maka kami bertindak dengan penuh keberanian, r  3:13 tidak seperti Musa, yang menyelubungi mukanya, s  supaya mata orang-orang Israel jangan melihat hilangnya cahaya yang sementara itu. 3:14 Tetapi pikiran mereka telah menjadi tumpul, t  sebab sampai pada hari ini selubung itu masih tetap menyelubungi mereka, jika mereka membaca u  perjanjian lama v  itu tanpa disingkapkan, karena hanya Kristus saja yang dapat menyingkapkannya. 3:15 Bahkan sampai pada hari ini, setiap kali mereka membaca kitab Musa, ada selubung yang menutupi hati mereka. 3:16 Tetapi apabila hati seorang berbalik kepada Tuhan, w  maka selubung itu diambil x  dari padanya. 3:17 Sebab Tuhan adalah Roh; y  dan di mana ada Roh Allah, di situ ada kemerdekaan 6 . z  3:18 Dan kita semua mencerminkan a  kemuliaan b  Tuhan 7  dengan muka yang tidak berselubung. Dan karena kemuliaan itu datangnya dari Tuhan yang adalah Roh, maka kita diubah menjadi serupa dengan gambar-Nya, c  dalam kemuliaan yang semakin besar.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:13]  1 Full Life : TAKUT AKAN TUHAN IALAH MEMBENCI KEJAHATAN.

Nas : Ams 8:13

Takut akan Allah harus membuat kita menjauhi kejahatan (Ams 16:6) dan membenci dosa yang tidak diperkenan oleh-Nya dan yang menghancurkan kita dan anggota keluarga kita

(lihat art. TAKUT AKAN TUHAN).

[9:8]  2 Full Life : KECAMLAH ORANG BIJAK.

Nas : Ams 9:8

Jikalau kita benar-benar orang bijak yang ingin menyenangkan Allah, kita akan menyambut teguran dan kritikan (Ams 27:6; 28:23). Nasihat dan teguran dari seorang sahabat, anggota keluarga atau pendeta termasuk cara-cara yang dipakai Allah untuk membentuk watak kita menurut kehendak-Nya yang kudus (lih. Yoh 16:8; Ef 5:11; 2Tim 4:2; Tit 2:15; Wahy 3:19). Jemaat yang dengan rendah hati dan taat menerima teguran dari seorang gembala yang penuh kasih akan sungguh-sungguh diberkati oleh Roh Kudus.

[3:3]  3 Full Life : DITULIS ... PADA LOH-LOH DAGING, YAITU DI DALAM HATI MANUSIA.

Nas : 2Kor 3:3

Di bawah perjanjian baru yang diteguhkan dengan darah Kristus (Mat 26:28), Roh Kudus menuliskan hukum Allah, bukan pada loh-loh batu seperti di gunung Sinai (Kel 31:18), melainkan pada "loh-loh ... hati manusia"

(lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU).

Orang percaya memiliki hukum Allah dalam hati mereka, dan melalui kuasa Roh mereka sanggup menaatinya

(lihat cat. --> Yer 31:33;

lihat cat. --> Yeh 11:19).

[atau ref. Yer 31:33; Yeh 11:19]

Hukum yang ada di dalam batin ini terdiri atas kasih kepada Allah dan kepada orang lain (bd. Mat 22:34-40; Rom 13:8-10).

[3:6]  4 Full Life : HUKUM YANG TERTULIS MEMATIKAN.

Nas : 2Kor 3:6

Sebenarnya bukanlah hukum atau Firman Allah yang tertulis itu sendiri yang membinasakan, melainkan tuntutan hukum tanpa hidup dan kuasa Roh itulah yang membawa hukuman (ayat 2Kor 3:7,9; bd. Yer 31:33; Rom 3:31;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

Melalui keselamatan dalam Kristus, Roh mengaruniakan hidup dan kuasa rohani kepada orang percaya agar mereka dapat memenuhi kehendak Allah. Dengan Roh Kudus, hukum yang tertulis itu tidak lagi mematikan.

[3:8]  5 Full Life : PELAYANAN ROH.

Nas : 2Kor 3:8

Paulus menyebut perjanjian yang baru itu "pelayanan Roh". Melalui iman dalam Kristus seorang menerima Roh Kudus, dilahirkan kembali

(lihat art. PEMBAHARUAN)

dan dijanjikan baptisan dalam Roh (Kis 1:8; 2:4). Semua manfaat penebusan dalam Kristus datang melalui Roh itu. Dia yang mengantar kehadiran Kristus dengan segala berkat-Nya (ayat 2Kor 3:9;

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).

[3:17]  6 Full Life : ROH ... DI SITU ADA KEMERDEKAAN.

Nas : 2Kor 3:17

Kemerdekaan yang datang melalui Kristus (Gal 5:1) pertama-tama dan terutama merupakan pembebasan dari hukuman dan perbudakan dosa (ayat 2Kor 3:7-9; Rom 6:6,14; 8:2; Ef 4:22-24; Kol 3:9-10) dan seluruh kuasa Iblis (Kis 26:18; Kol 1:13; 1Pet 5:8).

  1. 1) Pembebasan sebenarnya dimulai dengan bersatunya orang percaya dengan Kristus (Kis 4:12; Ef 1:7) dan penerimaan Roh Kudus

    (lihat art. PEMBAHARUAN).

    Pembebasan dari perhambaan rohani dipelihara melalui Roh yang berdiam dalam diri secara terus-menerus dan melalui ketaatan terhadap bimbingan-Nya (Rom 8:1-dst.; Gal 5:18; bd. Yoh 15:1-11).
  2. 2) Kemerdekaan yang disediakan oleh Kristus bukanlah kemerdekaan agar orang percaya melakukan apa saja yang mereka inginkan (1Kor 10:23-24), tetapi untuk melakukan apa yang harus mereka lakukan (Rom 6:18-23). Kemerdekaan rohani sama sekali tidak boleh dipakai untuk menutupi kejahatan atau untuk membenarkan pertengkaran (Yak 4:1-2; 1Pet 2:16-23). Pembebasan Kristen memerdekakan orang percaya untuk melayani Allah (1Tes 1:9) dan orang lain (1Kor 9:19) dalam jalan kebenaran (Rom 6:18-dst.). Sekarang kita menjadi budak Kristus (Rom 1:1; 1Kor 7:22; Fili 1:1) yang hidup bagi Allah oleh kasih karunia (Rom 5:21; 6:10-13).

[3:18]  7 Full Life : MENCERMINKAN KEMULIAAN TUHAN.

Nas : 2Kor 3:18

Sementara kita mengalami kehadiran yang akrab, kasih, kebenaran dan kuasa Kristus melalui doa dan Roh Kudus, maka dihasilkan perubahan dalam diri kita yang menjadikan kita semakin serupa dengan-Nya (2Kor 4:6; bd. Kol 1:15; Ibr 1:3). Dalam zaman ini perubahan itu bersifat progresif dan belum sempurna. Namun, pada saat Kristus datang kembali, kita akan berhadapan muka dengan Dia dan perubahan kita akan menjadi sempurna (1Yoh 3:2; Wahy 22:4).



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA